Lapas Jember Gelar Razia Malam, Temukan Barang Terlarang di Kamar Hunian Warga Binaan

JEMBER imigrationtoday.id, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Jember kembali menggelar inspeksi mendadak (sidak) terhadap kamar hunian warga binaan pada Kamis malam (30/01/2025).
Razia ini dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIA Jember, RM. Kristyo Nugroho, didampingi Ka KPLP, Kasi Giatja, Kasi Kamtib, serta jajaran Regu Pengamanan.
Petugas menyisir dua kamar hunian yang menjadi fokus pemeriksaan. Dengan penuh kewaspadaan, mereka memeriksa setiap sudut kamar serta barang milik warga binaan guna memastikan tidak ada barang terlarang di dalam Lapas.
Sebelum penggeledahan dilakukan, seluruh penghuni kamar terlebih dahulu dikeluarkan untuk pemeriksaan badan.
Dalam arahannya, Kalapas RM. Kristyo Nugroho menegaskan bahwa razia ini merupakan bagian dari upaya deteksi dini dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan Lapas.
“Kegiatan razia/penggeledahan ini dilakukan sebagai upaya deteksi dini guna menjaga kondusifitas di dalam Lapas, sekaligus bagian dari upaya kami untuk memberantas peredaran handphone dan narkoba di dalam Lapas,” ujar Kristyo.
Dari hasil razia, petugas menemukan sejumlah barang yang tidak semestinya berada di dalam kamar hunian. Barang-barang tersebut telah didata dan selanjutnya akan dimusnahkan sesuai prosedur yang berlaku.
“Melalui kegiatan ini diharapkan Lapas Jember dapat menjadi tempat rehabilitasi yang lebih baik bagi warga binaan yang sedang menjalani masa pidana, serta meminimalisir potensi gangguan yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban di lingkungan Lapas,” tutup Kristyo. (***)