BeritaHukum dan Kriminal

Turis India Jadi Korban Penjambretan di Kuta, Kalung Emas Seharga Rp 49 Juta Raib

BADUNG imigrationtoday.id, Sepasang turis asal India Sudhindra Adoni dan Rachana D.R menjadi korban penjambretan di kawasan Legian, Kuta, Badung, Sabtu (29/9/2024) lalu.

Peristiwa kurang mengenakkan yang dialami Sudhindra dan Rachana itu terjadi di depan Diva Karaoke, yang terletak di Jalan Dewi Sri, Legian, Kuta, sekitar pukul 19.30 Wita.

Saat itu, keduanya tengah berjalan kaki menuju sebuah restoran India. Di saat bersamaan, pasutri asal India tersebut melihat dua orang laki-laki duduk di atas sepeda motor.

“Saat itu pelapor (Sudhindra) merasa curiga Hpnya akan diambil orang tersebut selanjutnya  HP-nya (handphone) dimasukan ke saku,” tutur Kasi Humas Polresta Denpasar AKP I Ketut Sukadi dalam siaran pers, Kamis (3/10/2024).

Selanjutnya, kedua orang laki-laki tersebut mengendarai motor ke arah Sudhindra dan Rachana. Kemudian, salah satu pelaku langsung menarik paksa kalung emas yang dipakai oleh Rachana dan selanjutnya kabur.

“Atas kejadian tersebut istri pelapor kehilangan 1 (satu) buah kalung emas yamg berisi Liontin dengan berat 40 gram dengan kerugian sekitar Rp 49.850.000.

“Selanjutnya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Kuta,” jelas Sukadi. (***)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button